Thursday, March 06, 2008

Resep Pizza

Resep ini ditemui dengan menggunakan google search ke resep kita , sudah dicoba. Hasilnya di loyang 24x24, gede banget,kan??.... Setelah dibagi ke dua orang tetanggaku, yang suka ngajak Helmy mancing ataupun jalan-jalan, tetap masih banyak. Untungnya Helmy, Dafi sama Nowo maniak dengan makanan Italy, jadinya habis sama mereka.
Komentar:
Ibu : "Ibu nggak doyan pizza, tapi rotinya enak banget, nduk"
Helmy : "Bunda, pizza nya lebih enak daripada pizza hut" (kok pembandingnya pizza hut sih?)
Nowo : "Say, enak banget deh...."

Nah ini resepnya,
Bahan-Bahan : Roti:
500 gram tepung terigu protein sedang
1/2 sendok teh garam
1 sendok makan ragi instan
250 gram air hangat
2 sendok makan minyak zaitun
Saus:
1 buah bawang bombay, cincang halus
1 siung bawang putih, cincang halus
2 sendok makan minyak zaitun
200 gram tomat, diparut
400 gram tomat kaleng - bisa diganti dengan 5 buah tomat, direbus lalu diparut
50 gram pasta tomat
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1 sendok teh basil
2 sendok teh oregano
Topping:
100 gram daging, cincang dibentuk bulat kecil
100 gram daging ayam, cincang dibentuk bulat kecil
1/2 buah bawang bombay, iris bulat tipis
1/2 buah paprika hijau, potong kotak
1/2 buah paprika merah, potong kotak
50 gram daging asap, potong kotak
50 gram jamur kancing iris tipis
1 sendok teh oregano
100 gram keju mozarella
2 sendok makan minyak zaitun

Cara Mengolah : Membuat Roti:
1. Ayak Tepung terigu, lalu campurkan dengan garam, ragi instan
2. Masukkan air hangat dan minyak zaitun sambil diuleni selama 10 menit, bulatkan adonan
3. Diamkan adonan selama 15 menit. Giling lalu masukkan dalam loyang pizza diameter 24 cm yang telah dioles minya zaitun
4. Adonan siap ditutup topping

Membuat Concase:
1. Panaskan minyak zaitun. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai layu selama 5 menit
2. Masukkan tomat parut, tomat kaleng, dan pasta tomat. Masak sampai kental sambil diaduk sampai meletup-letup
3. Masukkan garam, gula, oregano, dan basil. Aduk sebentar lalu angkat dan dinginkan.

Cara Membuat:
1. Panaskan Minyak Zaitun, tumis daging cincang dan ayam cincang sampai berubah warna, angkat. Campur dengan concase. Aduk rata.
2. Tipiskan kulit pizza, oleskan minyak zaitun dan concase.
3. Taburkan bawang bombay, paprika hijau, paprika merah, daging asap, jamur oregano, dan keju mozarella.
4. Oven Selama 20 menit dalam suhu 200 derajat celcius.

Catatan: modalnya lebih besar daripada beli pizza ukuran large di pizza hut, ataupun izzi pizza...hehehehehe
Selamat mencoba

15 comments:

Ayoka Stefri Zheng said...

Salam kenal, nama saya Olivia. Yang saya ingin tanyakan, apakah setelah anda membuat pizza ini toppingnya semua bisa lengket ngak. Habis kalo saya buat pas pizzanya dipotong toppingnya pada berlumer keluar. Trus kalo bole tau potongnya pake pisau biasa atau special pisau potong pizza? Thanks ya atas informasinya

warung18 said...

akhirnya nemu juga....

salam kenal

alwayS Ri2N said...

salam kenal mbak,,

aku uda nyobain resepnya ini dan berhasil loh mbak,,

thanx yah mbak resepnya..

M4idLab said...

pizza., Uhm Yummy !

Anonymous said...

Resepnya ok. Aku tambahain telur 2 utk adonan pizzanya. Jd walau dingin rotinya ga keras. Kalau topping sudah punya resep andalan. Thanks ya.

adriana said...

thanks resep pizzanya terutama resep kulitnya, saya bikin kulitnya tipis jadi pizza kriuk.
Anak saya seneng banget, hampir tiap hari dia minta dibikinin pizza kriuk

vallando said...

hai semua…numpang promosi nih…sy jual murah-murah…ada roti pizza,roti burger,roti hotdog,daging ham,sosis,selada,mayonaisse,saus tomat dan sambel,keju slices isi 17,keju mozarella…klo roti pizza kita menyediakan ukuran mini diameter 9 cm rp 1500…20 cm rp 3500…22cm rp 4000…dan yg pling besar 28cm rp 6000…mozarella 1/4 kg hanya 27rb…tidak termasuk ongkos kirim…untuk tanya” bisa hubungi saya di 08999170793…daerah jakarta utara dekat mangga dua….yuk beli

Ayu said...

Mbak.. kalau minyaknya gak pake minyak zaitun tetapi minyak goreng biasa, bisa nggak ya?

ernasapto said...

wahhh pantas dicoba nih.. aku bikin pizza belum oke... sip.. makasih ya ilmunya

meli said...

@Hie_vie 4efer : kalo pake keju yang melted nggak kok.....

for all : salam kenal

ayu: bisa, tapi rasa zaitunnya yang gak ada, yu..:)

tejomoeljono said...

Waduh jadi kepingin nich sapa ya yang mau masakin buatku..hi..hi..

Palupi KN said...

salam kenal mbak meli, izin share resep pizzanya di blogku boleh ya... :)
dapurkecilnyapalupi.blogspot.com

Obat Pemutih Ketiak Herbal said...

makasih infonya kak!!!

Anonymous said...

If you are going for best contents like me, just visit this site daily as it offers feature contents, thanks

my web site; グッチ財布

ranida83@gmail.com said...

Wow pizzanya murah amat ya, D20 cma 3500 topping apa bro? Klo mozarella kirim ke luar kota bisa gak?. Tq